BANTENRAYA.CO.ID – Presiden Jowo Widodo (Jokowi) telah meresmikan LRT Jabodetabek. Peresmian dilakukan di Stasiun Cawang, Jakarta Timur.
Setelah diresmikan, LRT Jabodetabek dapat digunakan secara komersil oleh masyarakat dari Bekasi dan Cibubur menuju Jakarta atau sebaliknya.
Lalu Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi juga sudah memastikan keamanan LRT Jabodetabek sebelum dioperasikan. Dalam tinjauannya. Minggu, 27 Agustus 2023.
Budi menaiki LRT Jabodetabek dan mengunjungi sejumlah Stasiun LRT diantaranya yaitu Stasiun Cawang dan Cikoko. Dikutip dari Bantenraya.co.id dan sumber lainnya.
BACA JUGA: Kominfo Buka Pendaftaran Beasiswa Aspirasi S2 Tahun Ini, Yuk Buruan Daftar!
Tarif Flat Goceng
Direktur Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kemenhub menetapkan tarif promo berupa diskon sebesar 78 persen yang diwujudkan dalam tarif flat sebesar Rp 5 ribu untuk seluruh lintas pelayanan. Tarif promo tersebut mulai diberlakukan sejak LRT Jabodetabek diresmikan sampai dengan akhir September 2023.
Selain tarif flat tersebut skema yang disiapkan selanjutnya yaitu pengenaan tarif maksimal Rp 20 ribu untuk jarak jauh. Skema tarif tersebut dinilai diberlakukan pada awal Oktober 2023 hingga Februari 2024.
Bagi masyarakat yang kehabisan saldo ataupun belum membawa kartu uang elektronik, LRT Jabodetabek menyediakan dua unit Ticket Vending Machine untuk top up kartu yang elektronik. Selain itu, ada tiket penjualan kartu uang elektronik di setiap stasiun.
BACA JUGA: 3 Resep Olahan Ikan Bandeng, Enaknya Bikin Nagih hingga Tetesan Terakhir
Setelah memiliki kartu uang elektronik atau dompet digital, penumpang bisa menuju gate untuk melakukan tap in di stasiun keberangkatan. Setelah berhasil tap in, pelanggan bisa menuju tujuan perjalanan.
Setibanya di stasiun tujuan, penumpang dapat melakukan tap out kartu uang elektronik atau dompet digital di gate yang tersedia. Selanjutnya saldo kartu uang elektronik atau dompet digital otomatis terpotong.
Daftar Tarif LRT Jabodebek:
Dari Dukuh Atas
- Stasiun Dukuh Atas – Stasiun Cawang sepanjang ± 10 km (Tarif Rp 11.300,-)
- Stasiun Dukuh Atas – Stasiun Harjamukti sepanjang ± 25 km (Tarif Rp 21.800,-)
- Stasiun Dukuh Atas – Stasiun Jatimulya sepanjang ± 28 km (Tarif Rp 23.900,-)
- Stasiun Dukuh Atas – Stasiun Halim sepanjang ± 13 km (Tarif Rp 13.400,-)
Dari Harjamukti Cibubur
- Stasiun Harjamukti – Stasiun Jatimulya sepanjang ± 33 km (Tarif Rp 27.400,-)
- Stasiun Harjamukti – Stasiun Cawang sepanjang ± 15 km (Tarif Rp 14.800,-)
- Stasiun Harjamukti – Stasiun Halim sepanjang ± 19 km (Tarif Rp 17.600,-)
- Stasiun Harjamukti – Stasiun Dukuh Atas sepanjang ± 25 km (Tarif Rp 21.800,-)
Dari Jatimulya Bekasi
- Stasiun Jatimulya – Stasiun Cawang sepanjang ± 18 km (Tarif Rp 16.900,-)
- Stasiun Jatimulya – Stasiun Harjamukti sepanjang ± 33 km (Tarif Rp 27.400,-)
- Stasiun Jatimulya – Dukuh Atas sepanjang ± 28 km (Tarif Rp 23.900,-)
- Stasiun Jatimulya – Stasiun Halim sepanjang ± 15 km (Tarif Rp 14.800,-)
Dari Cawang
- Stasiun Cawang – Stasiun Halim sepanjang ± 4 km (Tarif Rp 7.100,-)
- Stasiun Cawang – Stasiun Harjamukti sepanjang ± 15 km (Tarif Rp 14.800,-)
- Stasiun Cawang – Stasiun Jatimulya sepanjang ± 18 km (Tarif Rp 16.900,-)
- Stasiun Cawang – Stasiun Dukuh Atas sepanjang ± 10 km (Tarif Rp 11.300,-)
Demikian informasi diresmikannya LRT Jabodetabek.***