Tempat Wisata Terbaik di Bangkinang yang Bisa Didapatkan Pemandangan Alam yang Cantik

tempat wisata di Bangkinang
berikut tempat wisata di Bangkinang (sumber Instagram gadingsantosa)

BANTENRAYA.CO.ID – Salah satu tempat di Bangkinang merupakan wisata terbaik yang bisa kalian dapatkan dengan menikmati pemandangan yang cantik dan keren.

Tempat wisata di Bangkinang ini bisa kalian nikmati bersama keluarga ataupun dangan pasangan disaat moment liburan.

Keindahan alam di Bangkinang dengan begitu memukau dan mampu menghipnotis siapa saja yang berkunjung.

BACA JUGA:Gagal Daftar CPNS 2023 Karena Nomor NIK, KK, dan Data KTP Tidak Ditemukan? Ini Solusinya

Seperti yang diketahui, Kota Bangkinang adalah ibu kota Kabupaten Kampar, Riau yang berjarak 60 km dari Pekanbaru.

Sebagai ibu kota kabupaten yang berdekatan dengan ibu kota provinsi dan menjadi daerah penghubung menuju Sumatra Barat. Mayoritas penduduk Bangkinang beragama Islam.

Provinsi Riau sudah terkenal akan keindahan tempat wisatanya. Banyak wisatawan yang datang ke provinsi ini.

BACA JUGA:Inilah! Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner yang Cukup Legendaris di Kota Medan Wajib Untuk Kamu Coba

Namun pernahkah kamu mendengar daerah Bangkinang? Ternyata daerah di Provinsi Riau ini juga menyimpan objek wisata yang menarik. Bangkinang adalah salah satu kota yang berada di Kabupaten Kampar.

Jangan sampai ketinggalan untuk menikmati tempat wisata yang ada di Bangkinang untuk menikmati liburan bersama pasangan.

Dikutip Bantenraya.co.id dari beberapa sumber, berikut tempat wisata yang ada di Bangkinang yang bisa kalian telusuri:

BACA JUGA:Miris! Pria Tersengat Pari di Kaki Ketika Hendak Mencabut Tali Pancing dari Mulutnya

1. Puncak Mahligai Indah

Rekomendasi pertama ada spot yang harus kalian kunjungi dari kategori perbukitan, namanya Puncak Mahligai Indah.

Bukan hanya namanya yang indah, melainkan pesona alam yang ada di lokasi. Objek ini seringkali dikunjungi wisatawan dari pasangan pemuda yang mengabadikan momen liburan.

Umumnya, mereka menggunakan gardu pandang yang ada di lokasi dengan background panorama hutan dan danau. Selain itu, ada juga rumah pohon yang juga cocok dijadikan spot foto menarik.

Untuk lokasinya berada di Pulau Gadang, Tanjung Alai, Kec. XIII Koto Kampar, Kab. Kampar, Riau.

BACA JUGA:Kasus Korupsi Pasar Rakyat Grogol Kota Cilegon Dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Serang

2. Green Canyon Gulamo

Rekomendasi kedua pada kali ini jika kalian pernah melihat keindahan dari green canyon gulamo yang ada di kabupaten Kampar, maka pastinya tidak akan menyesal untuk kesana.

Air sungai mengalir tenang diantara tebing menjulang tinggi menjadi daya tarik tersendiri. Apalagi anda bisa melakukan aktivitas seru seperti body rafting menyusuri keindahan alam di sekitarnya.

Dan untuk lokasi tempat wisata tersebut berada di Jembatan, Tanjung Alai, Kec. XIII Koto Kampar, Kab. Kampar, Riau.

BACA JUGA:Inilah Sebabnya Mengapa Orang Bertato Tidak Boleh Donor Darah

3. Air Terjun Batang Kapas

Rekomendasi ketiga mungkin kalian sering mengunjungi air terjun, namun sepertinya jarang menemui seperti yang ada di Air Terjun Batang Kapas.

Pertama dari ketinggian yang menjadi daya tarik utamanya, yakni sekitar 150 meter. Kedua dari debit air, tidak cukup deras sehingga banyak wisatawan yang bermain air di kolamnya.

Aktivitas lain yang bisa kalian lakukan di sana adalah camping di sekitar air terjun. Kebanyakan wisatawan yang menginap bertujuan untuk melihat keindahan matahari terbit.

Jika anda tertarik berkunjung ke destinasi alam ini, silahkan langsung datang ke lokasi di Desa Batu Sasak, Kecamatan Kampar Kiri Hulu.

BACA JUGA:Naskah Pildacil Maulid Nabi 2023 Untuk Anak SD, MI atau Pesantren dengan Gaya Bahasa yang Ringan dan Mudah Difahami

4. Puncak Pukatan

Rekomendasi selanjutnya Kaum millennial, jangan lewatkan tempat wisata di Bangkinang yang satu ini.

Tempat wisata hits ini adalah Puncak Pukatan. Spot wisata ini menawarkan keindahan alamnya yang memesona saat disaksikan dari ketinggian.

Dan lokasinya dekat dengan Jl. Bangkinang – Payakumbuh, Ds. Batu Bersurat, Kec. XIII Koto Kampar, Kab. Kampar, Riau.

BACA JUGA:Hotel Murah di Blitar Rp50 Ribuan, Fasilitas Lengkap Cocok buat Staycation

5. Hutan Pinus Kampar

Rekomendasi terakhir kali ini Hutan Pinus Kampar merupakan salah satu tempat wisata di Bangkinang yang selalu ramai oleh kunjungan wisatawan lokal juga wisatawan yang dari luar daerah.
Dahulunya hutan ini tampak tak terawat dan penuh dengan sampah juga semak belukar.

Kelompok Pokdarwis, sebuah kelompok sadar wisata, kemudian berinisiatif untuk melakukan mengembangkan di tempat ini yang menjadikannya salah satu destinasi wisata alam.

Sekarang hutan pinus ini terlihat sangat bersih dan terawat. Maka tak heran banyak para pecinta alam senang berkunjung ke tempat ini.

Lokasinya berada di Langgini, Kec. Bangkinang, Kab. Kampar, Riau.
Itulah tempat wisata yang ada di Bangkinang yang bisa kalian telusuri untuk menikmati liburan bersama keluarga.***

Pos terkait