2024 Pondasi Dasar Bagi KONI Kabupaten Serang untuk Porprov 2026

koni
KONI Kabupaten Serang menggelar rapat koordinasi untuk meningkatkan prestasi di Kabupaten Serang. (hendra/bantenraya)

BANTEN RAYA.CO.ID – Tahun 2024 akan menjadi pondasi dasar bagi KONI Kabupaten Serang untuk menghadapi pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten tahun 2026 di Kota Tangerang Selatan.

Persiapan matang mulai dilaksanakan tahun 2024 untuk bisa merentas prestasi di porprov yang akan datang.

Ketua KONI Kabupaten Serang Agus Irawan didampingi wakil Ketua Hengky S Bremer mengatakan, untuk mempersiapkan diri menuju porprov 2026, pihaknya akan mulai menerapkan program unggulan mulai tahun 2024. Tahun depan merupakan waktu ideal untuk menjadi pondasi dasar bagi prestasi.

Bacaan Lainnya

“Mulai 2023 kami sudah persiapakan program diantaranya pelatihan untuk pelatih jangka panjang agar pelatih terampil dan bisa mencetak atlet berprestasi nantinya,” ungkapnya.

BACA JUGA : Digagas Helldy, Pembangunan Pintu Perlintasan Kereta Api di Cilegon Raih Penghargaan Kemenhub

Selain pelatihan pelatih, dengan adanya PON Aceh dan Sumatera Utara menjadi keuntungan bagi Kabupaten Serang sebab bisa mengetahui atlet yang ikut membela Banten. Atlet yang berprestasi di PON nantinya akan menjadi atlet andalan untuk perhelatan Porprov 2026 mendatang.

“Kami telah melakukan pendataan atlet Kabupaten Serang yang lolos PON tahun depan. Atlet ini akan kami andalkan untuk perhelatan porprov 2026 mendatang,” kata dia.

Selain itu pihaknya juga mencari atlet muda berprestasi untuk regenerasi atlet ke depannya. Oleh karena itu atlet yang mengikuti ajang popda, kejurda, atau kejurnas diharapkan melaporkan prestasinya untuk bank data atlet berprestasi.

“Mereka akan menjadi atlet pelapis untuk seniornya. Kalau prestasi mereka bagus mereka juga ikut dalam tim porprov mendatang. Kami membutuhkan atlet muda berprestasi untuk membawa nama harum Kabupaten Serang ke depannya,” jelas dia.

BACA JUGA : Korban SPK Fiktif di BPBD Provinsi Banten Minta Ganti Rugi, Al Muktabar Angkat Tangan

Untuk mendukung tercipta atlet muda berprestasi, pihaknya mendorong atlet Kabupaten Serang mengikuti kejuaraan baik tingkat pelajar, daerah dan lainnya sebagai sarana evaluasi serta melihat kemampuan mereka dengan atlet dari kabupaten dan kota di Banten.

“Mencetak atlet berprestasi tidak mudah perlu proses panjang dan keseriusan. Atlet muda harus dikenalkan kompetisi sedini mungkin sebagai ajang untuk menempa diri agar mereka kemampuannya semakin bertambah,” tegas dia.

Ia berharap seluruh pengcab sinergis untuk membina dan terus meningkatkan prestasi agar nantinya prestasi Kabupaten Serang di Porprov 2026 bisa naik peringkat melebihi prestasi porprov sebelumnya. (***)

 

Pos terkait