BANTENRAYA.CO.ID – Walikota Serang Syafrudin memberikan bantuan kepada para korban kebakaran di Lingkungan Karangserang, RT 05/09, Kelurahan Banten, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Rabu 17 Mei 2023 siang sekitar pukul 11.00 WIB.
Bantuan yang diberikan untuk para korban kebakaran berupa air mineral, alat mandi, P3K, pelbed, pakaian dari BPBD Kota Serang.
Bantuan berupa 10 paket sembako dari Dinas Sosial (Dinsos) Kota Serang.
Bantuan berupa lima paket telor dari Kecamatan Kasemen.
Kemudian, bantuan berupa uang Rp 1 juta dari Baznas Kota Serang.
Bantuan tersebut merupakan bantuan tanggap bencana untuk meringankan beban para korban.
BACA JUGA:Riziki Juniansyah Sumbang Emas SEA Games 2023, Walikota Syafrudin Malah Bilang Begini
Walikota Serang Syafrudin mengatakan, Pemkot Serang menyampaikan prihatin yang setinggi-tingginya atas musibah kebakaran yang menimpa warga Karangserang.
“Ini merupakan musibah yang tidak disengaja, yang tidak kita inginkan bersama tetapi memang kita harus kita terima, karena musibah datangnya sewaktu-waktu,” ujar Syafrudin, didampingi Camat Kasemen Kristiyanto, usai menyerahkan bantuan.
Syafrudin mengaku pihaknya berencana akan melakukan assessment untuk dapat mengetahui jumlah kerugian kebakaran.
BACA JUGA:Hadiri Rapat Pleno DPSHP, Walikota Syafrudin Minta Data Pemilih Pemilu 2024 Akurat
“Kerugian nanti ditaksir BPBD.
Pemkot Serang melalui Perkim nanti kita ajukan dulu, kita assessment mudah-mudahan bisa dibantu,” katanya.
Diberitakan sebelumnya, lima rumah warga di Lingkungan RT 05/09, Kelurahan Banten, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, ludes dilalap api, Selasa 16 Mei 2023 malam sekitar pukul 21.30 WIB.
Diduga peristiwa kebakaran tersebut, terjadi karena korsleting listrik dari salah satu rumah korban yang terbakar.
BACA JUGA:Walikota Serang Syafrudin Pantau Pelaksanaan Cek Kesehatan Haji
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut, hanya saja kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah, karena lima rumah berikut isinya ludes dilalap api.
Para korban kebakaran pun terpaksa harus mengungsi di rumah keluarga terdekatnya.
Adapun pemilik rumah yang terbakar yaitu :
1. Nama : Sdr. Sumaryono
Usia: 47 th
Pekerjaan : Buruh
2. Nama : Sdri Iyuk
Umur : 47 th
Pekerjaan : IRT
3. Nama : Sdri. Inah
Umur : 40 th
Pekerjaan : IRT
4. Nama : Sdr. Saprani
Umur :60 th
Pekerjaan : Buruh
5. Nama : Sdri. Dara
Umur : 65 th
Pekerjaan : IRT. ***